Dirgahayu Republik Indonesia ke-79

Jalan Sehat – Lustrum ke-4 SDI Moha

Ahad, 23 Syawal 1444H bertepatan dengan tanggal 13 Mei 2023 SD Islam Mohammad Hatta kembali melaksanakan Jalan Sehat, tapi kali ini bukan dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam (1 Muharram), akan tetapi memperingati Hari Jadi sekolah yang ke 20 tahun, atau kami menyebutnya Lustrum ke-4 SD Islam Mohammad Hatta.

Selain siswa SDI Moha yang ikut serta dalam kegiatan ini, ada beberapa juga siswa TK beserta wali muridnya yang mengikuti jalan sehat ini, karena saat jalan sehat akan diumumkan juga para pemenang lomba Festival Anak Kreatif SDI Moha yang diadakan pada hari Sabtu, 12 Mei 2023. Beberapa lomba yang diadakan dalam lomba tersebut adalah Lomba Baju Berkancing, Lomba Geometri, Lomba Mewarnai, Lomba Hijaiyah dan Lomba Hafalan Juz Amma.

Jalan Sehat ini dibuka dan diberangkatkan langsung oleh Ketua YANAIKA Indonesia Prof. Dr. Bambang Supriyono, MS beserta Ketua Pembina YANAIKA Indonesia yaitu Prof. Masruchin Ruba’i SH, MS. Peserta yang hadir dalam jalan sehat kali ini sekitar 800 peserta. Jalan sehat dimulai pada pukul 06.30 WIB, dengan rute sekitar sekolah dan jarak yang ditempuh adalah 2.5 KM. Setelah siswa dan wali murid mengikuti jalan sehat, mereka menukarkan kupon dengan konsumsi yang telah disediakan panitia. Di sekolah juga terdapat beberapa wali murid yang membuka stan bazar untuk peserta jalan sehat.

Alhamdulillah acara jalan sehat kali ini berjalan lancar, disela sela acara jalan sehat juga dibagikan doorprize berdasarkan kupon yang dikumpulkan ke panitia setelah jalan sehat. Beberapa hadiahnya adalah Sepeda, mesin cuci, kompor, dispenser, dan beberapa hadiah hiburan lainnya. Acara jalan sehat ini juga disponsori oleh VRM Skincare, Bistra Inovatif, Cokelat Klasik, Penerbit Erlangga dan My Republic

Untuk informasi tentang Penerimaan siswa baru dan segala sesuatu tentang SDI Mohammad Hatta silahkan hubungi kami di :
SDI Mohammad Hatta
Jl. Simpang Flamboyan No. 30 Malang
Telp : 0341-413003
WA : 081990006100